Para ayah harus tahu bahwa sosoknya sangat dibutuhkan oleh putrinya sendiri.
Seorang Ayah punya peran istimewa dalam perkembangan emosional anak perempuan,
saat anak perempuan beranjak dewasa biasanya akan mencari sosok pria yang
karakternya mirip dengan ayahnya, sosok ayah akan menjadi patokannya dalam
mencari pasangan nantinya.
Hubungan ayah dan anak perempuannya yang positif akan memberikan efek besar
dalam kehidupannya, bahkan menjadi faktor utama apakah seorang anak perempuan
dapat tumbuh menjadi wanita yang percaya diri atau tidak. Seorang wanita yang
memiliki masalah kecemasan biasanya karena sejak kecil kurang dekat dengan
ayahnya, ketidakhadiran ayah berdampak sangat buruk terhadap psikologis atau
kesehatan mentalnya.
Para Ayah harus melihat anak gadisnya sebagaimana adanya mereka, apa yang
mereka butuhkan adalah dilihat apa adanya dan rasa cinta dalam hidupnya. Ayah
seharusnya menunjukkan rasa cinta dengan aktif dan tertarik akan kehidupan
anak perempuannya. Ikatan batin yang kuat antara ayah dan anak perempuan tidak
terbentuk dalam waktu singkat, melainkan dibangun sejak dia masih berusia
dini. Berikut berbagai hal yang dibutuhkan dan diinginkan anak perempuan dari
Ayahnya.
1. Ayah Menjadi Pendengar yang Baik
Anak perempuan sangat mengharapkan ayahnya menjadi pendengar yang baik.
Sehingga para Ayah harus menyadari hal ini, saat anak berbagi cerita atau
curhat maka jadilah pendengar yang baik, hal itu karena biasanya anak
perempuan suka sekali untuk cerita-cerita dan curhat. Hindari suka menghakimi
karena akan menyakitinya, usahakan untuk bisa memberikan tanggapan yang
positif sehingga akan membahagiakannya, ini akan menjadikannya merasa nyaman
dan mau terbuka.
Setiap orang ingin sekali didengarkan seperti saat bercerita, berpendapat
ataupun curhat. Demikian juga, anak perempuan Anda pastinya sangat
menginginkan hal ini. Jika Ayah sering mengabaikan anak perempuannya,
dampaknya dia bisa merasa tersisihkan, kesepian dan bahkan depresi. Anak
perempuan yang sering didengarkan akan memiliki hubungan emosional kuat dengan
ayahnya, yang juga akan berdampak baik pada perasaan dan emosinya. Untuk bisa
dekat dengannya maka jadilah pendengar yang baik untuknya.
Selain itu para ayah juga harus memahami, biasanya anak perempuan ketika
menceritakan masalahnya bukan untuk mengharapkan saran, melainkan sekedar
hanya ingin didengar. Kalau anak perempuan curhat maka dengarkan saja, walau
Anda tidak memberikan solusi tapi itu sudah cukup membuat perasaannya lega.
Hal yang dibutuhkan anak perempuan saat curhat bukanlah untuk mendapatkan
solusi tapi agar ia didengar, sehingga jika anak perempuan curhat atas
permasalahnnya tidak perlu dipotong.
2. Memberikan Dukungan
Anak perempuan sangat mengharapkan dukungan dari ayahnya. Selain sebagai
pemimpin keluarga, ayah adalah lelaki pertama yang dicintai anak perempuannya,
dukungan ayah menjadi hal yang sangat penting baginya. Anak perempuan sama
sekali tidak bisa disikapi dengan kasar, justru yang harus dilakukan Ayah
adalah memberikan tanggapan positif terhadap keinginan anak perempuannya.
Hindari memberikan respon kasar pada anak perempuan, ayah punya peran untuk
mensupport dan menyemangatinya. Jika pun ia melakukan kekeliruan maka nasehati
dengan lembut, demikian juga saat ia berprestasi pastikan memberikan reward
berupa pujian ataupun juga hadiah.
3. Cinta Tanpa Syarat
Kehadiran ayah tidak hanya secara fisik tapi juga harus secara emosional.
Ingatlah, ketidakhadiran ayah secara fisik maupun emosional bakal memengaruhi
segala hal dalam kehidupan anak perempuannya, bahkan kelak saat ia dewasa
biasanya akan kesulitan dalam berhubungan dengan pasangan.
Satu hal yang ingin dilihat anak perempuan dari ayahnya yaitu cinta tanpa
syarat, dirinya menginginkan kepeduliannya yang mendalam dari ayahnya. Dengan
begitu seharusnya ayah memberikan cinta yang besar untuk putrinya.
Ayah menunjukkan kepada anak perempuan bagaimana dia harus dicintai oleh orang
lain nantinya, sehingga anak perempuan yang tidak (atau kurang) mendapatkan
cinta dari sang Ayah biasanya akan kesulitan dalam hubungan asmara dengan
pasangannya di masa depan. Dengan begitu pastikan ayah mengucapkan kata-kata
cinta dalam kehidupan sehari-hari untuk anak perempuannya.
4. Meminta Maaf Jika Berbuat Salah
Seorang ayah meminta maaf kepada anak perempuannya, bukan berarti ayah sedang
merendahkan diri. Justru ini sebagai pengajaran untuk anak bahwa jika berbuat
salah maka harus meminta maaf. Selain itu saat ayah bersalah lalu meminta maaf
kepada anak perempuannya, ini akan membuat anak perempuannya merasa dihargai,
dicintai dan diingini keberadaannya di keluarga.
Pahami bahwa anak perempuan sangat gampang hatinya terluka. Sehingga saat ayah
menyakiti hatinya dan membuatnya sedih, ucapkan permintaan maaf yang tulus.
5. Menghadiri Hari Pentingnya
Kehadiran ayah sangat penting dalam hidup anak, jadi pastikan ayah juga aktif
dan ikut serta dalam momen atau acara-acara penting anak perempuannya.
Misalnya seperti saat dia menjalani lomba, pementasan sekolah, acara
pengambilan rapor dll. Kehadiran Ayah akan membuat anak perempuannya merasa
sangat bahagia, serta merasa diperhatikan dan disayang.
6. Pujian “Kamu Cantik”
“Kamu sangat cantik”, ini adalah satu kalimat sederhana yang jika
diucapkan ayah akan menjadi sangat berarti bagi anak perempuannya, tapi
sayangnya masih banyak para Ayah yang tidak menyadari hal ini. Kalimat pendek
dan sederhana tersebut ternyata bisa membentuk kepercayaan diri anak perempuan
Anda.
Coba ingat-ingat, kapan Anda terakhir kali mengucapkan pujian ke anak
perempuan Anda? Mulai sekarang, katakan padanya bahwa dia terlihat cantik.
Layangkan pujian kepadanya, terutama saat anak perempuan Anda sering merasa
tidak percaya diri dengan keadaan dirinya, khususnya mengenai kondisi
tubuhnya. Ucapan sederhana ini membuatnya percaya diri.
Dengan begitu ayah sesekali perlu mengatakan “Kamu cantik” kepada anak
perempuannya. Jika seorang wanita dewasa gampang terjebak oleh rayuan gombal
lelaki, salah satu penyebabnya karena dia sejak kecil tidak pernah dipuji
cantik oleh ayahnya. Selama ini tidak pernah ada yang memujinya, sehingga saat
ada seorang lelaki asing yang datang memujinya, dia pun akhirnya gampang
terperangkap oleh gombalan lelaki tersebut.
7. Keluarga yang Harmonis
Anak perempuan sangatlah rapuh sehingga ia sangat membutuhkan suasana rumah
yang harmonis dan merasa aman. Selain itu hubungan dalam pernikahan ayah dan
ibunya merupakan contoh hubungan yang dikenalnya pertama kalinya.
Jika seorang ayah tidak menghargai istrinya seperti berteriak bahkan melakukan
kekerasan terhadap istrinya, akibatnya anak perempuannya akan mempercayai
bahwa itu adalah bentuk hubungan dirinya dengan suaminya kelak.
Misalnya, ia melihat ayahnya menampar ibunya, ia akan merasa bahwa semua
laki-laki jahat dan kasar, hal ini akan menyebabkannya trauma saat memulai
hubungan dengan lawan jenis. Bahkan hal seperti ini seringkali menjadi
penyebab banyak wanita dewasa tidak mau menikah.
8. Tidak Menarik Diri Darinya Saat Dia Tumbuh Dewasa
Anak perempuan tetap membutuhkan kehadiran ayahnya walaupun ia sudah berusia
remaja bahkan dewasa sekalipun. Hal itu karena sosok Ayah berperan penting
sebagai tempatnya untuk bersandar serta merasa aman dan nyaman. Jangan sampai
ayah tidak lagi menjalin ikatan emosional dengan putrinya.
9. Anak perempuan sangat menginginkan ayahnya memperlakukan ibunya dengan
baik.
10. Anak perempuan sebenarnya ingin ayahnya mengajari olahraga atau bela diri.
Hal itu karena ia tahu dirinya tidak bisa selalu didampingi setiap saat,
sehingga harus bisa membela dirinya sendiri. Ayah punya peran penting
mengajari anak perempuannya untuk bisa menjadi gadis yang tangguh.
11. Anak perempuan ingin Ayahnya hadir tidak hanya secara fisik, tapi juga
hatinya hadir. Tidak ada maknanya jika Ayah berada di dekat anak perempuannya,
tapi terlalu sibuk sendiri bermain gadget.
12. Anak perempuan terkadang mengharapkan ayahnya sesekali mau mendandaninya.
Tidak perlu hal-hal yang rumit, cukup hal sederhana seperti mengikat
rambutnya, membuat kepangan yang cantik, merekomendasikan baju dll.
13. Anak perempuan sebenarnya ingin selalu menjadi gadis kecil ayahnya yang
selalu dimanja, disayang dan diperlakukan lembut.
14. Anak perempuan membutuhkan ayahnya untuk meyakinkannya dirinya bahwa
penampilan bukanlah segalanya, ada hal-hal lain yang lebih penting untuk
diperhatikan seperti kepribadian dan sikap.
15. Anak perempuan butuh teladan hebat dari ayahnya, dimana anak perempuan
kerap mencontoh perjuangan sang ayah dalam menggapai keberhasilan. Psikolog
menjelaskan bahwa saat seorang anak perempuan melihat ayahnya sebagai sosok
pekerja keras, ia akan memiliki hasrat berprestasi yang tinggi, lebih berani
dan lebih percaya diri.
16. Anak perempuan membutuhkan Ayahnya untuk secara aktif tertarik untuk
mengetahui kehidupannya. Sehingga seorang Ayah hendaknya berpartisipasi dalam
hobi dan aktivitas anak perempuannya, setidaknya mengajaknya mengobrol secara
antusias mengenai kesukaan atau hobinya.
17. Anak perempuan membutuhkan Ayahnya untuk memujinya. Ayah memiliki peran
besar dalam perkembangan psikologis anak perempuannya.
18. Anak perempuan membutuhkan Ayahnya untuk mengajarkannya berpikir secara
logika. Seorang Ibu biasanya lebih hebat dalam masalah perasaan seperti kasih
sayang dan kelembutan. Adapun ayah biasanya memiliki kelebihan dalam hal
kemampuan berpikir secara logika.
Tulisan Terkait: